10 Cara Meningkatkan Active Listening Skill

10 Cara Meningkatkan Active Listening Skill

Apa Itu Active Listening Skill?

Keterampilan mendengarkan secara aktif atau lebih dikenal dengan active listening skill, adalah proses seseorang dalam memahami secara seksama untuk mendapatkan informasi secara obyektif dari lawan bicaranya. Sedangkan, active listening skill menurut para ahli adalah proses aktif dalam menerima dan menanggapi pesan yang diucapkan. Tidak sekedar mendengar apa yang dikatakan lawan bicara dalam sebuah percakapan, melainkan menaruh minat yang kuat pula.

Apa Manfaat Active Listening Skill?

Seringkali, orang lebih menghabiskan banyak waktu untuk mengevaluasi segala informasi dan memikirkan tanggapan yang akan mereka berikan, padahal active listening skill adalah hal terpenting karena memiliki banyak manfaat.

1. Saling menghormati

Dengan memberikan sikap hormat pada lawan bicara, maka kemungkinan besar Anda akan mendapat balasan yang sama.

2. Memahami lebih baik

Mendengarkan dengan seksama akan membantu diri lebih fokus dalam mendapatkan informasi, dan mengenal lawan bicara lebih baik.

3. Menghindari kesalahpahaman

Konflik susah untuk dihindari, karenanya penting untuk selalu fokus dalam mendengarkan informasi yang disampaikan lawan bicara.

4. Meningkatkan ketertarikan

Tak jarang, orang lebih suka berbisnis dengan orang-orang yang mereka sukai saja. Itulah sebabnya, salah satu manfaat dari active listening skill dapat meningkatkan ketertarikan.

5. Hubungan yang lebih baik

Mendengarkan dengan rasa hormat, niat baik, dan seksama, baik dalam hubungan pribadi maupun profesional, dapat meningkatkan hubungan yang lebih baik.

Alasan Pentingnya Active Listening Skill Dalam Dunia Kerja

Sama halnya dalam berkomunikasi sehari-hari, penting sekali untuk melakukan active listening skill dalam komunikasi bisnis, utamanya dalam dunia kerja. Diperlukan keahlian yang lebih tinggi dalam mendengarkan secara aktif, agar seluruh pekerjaan dapat terlaksana dengan baik. Berikut empat alasan utama akan pentingnya active listening skill dalam dunia kerja, diantaranya:

  1. Memahami arahan, ide, dan strategi dari atasan atau rekan kerja.
  2. Memberikan hasil kerja yang sesuai dengan yang diharapkan atau diminta oleh tim dan atasan.
  3. Dapat menjalin hubungan baik dan membangun komunikasi yang efektif antar sesama rekan kerja maupun pihak ketiga.
  4. Dapat memenuhi standar dan harapan perusahaan, sehingga karir pun semakin meningkat.

Cara Meningkatkan Active Listening Skill

Meskipun kebanyakan dari kita bukanlah pendengar efisien, tetapi ada cara untuk meningkatkan active listening skill, yaitu:

1. Ikuti aturan berkomunikasi

Ketika sedang berada di tengah kelompok, hindari kegiatan yang bersifat individual, seperti bermain gadget.

2. Fokuskan perhatian pada lawan bicara

Selain mendengarkan dengan seksama, pastikan untuk melakukan kontak mata atau fokus pada area wajahnya.

3. Selalu menggunakan bahasa tubuh yang positif

Tunjukkan keantusiasan kita pada lawan bicara, dengan menghadap pada lawan bicara dan memperlihatkan mimik wajah yang sesuai dengan pesan yang disampaikan.

4. Perhatikan bahasa tubuh lawan bicara

Salah satu cara agar terhindar dari miss communication atau kesalahpahaman, yaitu dengan memperhatikan lawan bicara agar informasi tersebut tersampaikan dengan jelas.

5. Hindari menginterupsi

Jika ada informasi yang ingin disampaikan, sebaiknya tunggu giliran tiba atau ketika sudah tidak ada yang sedang berbicara.

6. Bertanya di waktu yang tepat

Mengajukan pertanyaan sangat dianjurkan untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap, namun ikuti aturannya untuk bertanya di waktu yang tepat atau sesuai kesepakatan, misalnya di akhir pembicaraan.

7. Ucapkan kalimat yang positif

Selalu memberi feedback atau masukan dan tanggapan yang positif pada lawan bicara.

8. Tunjukkan empati

Cobalah untuk memahami dan merasakan apa yang disampaikan oleh lawan bicara, sehingga dapat tulus berempati.

9. Berikan penjelasan

Sampaikan informasi dengan baik, hingga lawan bicara memahami penjelasan tersebut.

10. Sampaikan inti cerita

Setiap orang memiliki daya ingat yang berbeda-beda, karenanya sampaikan informasi secara ringkas, yang berisikan poin-poin penting saja.

Nah, itu dia beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menigkatkan active listening skill. Selain itu, kalian dapat mengikuti kelas yang diselenggarakan oleh Futureskills karena ada banyak program yang bertujuan untuk meningkatkan skill untuk menghadapi tantangan di masa depan.

Referensi

Future Skills. 2022. Meningkatkan Active Listening Skill untuk Boost Performamu dalam Bekerja. https://futureskills.id/fs/aktivitas/kelas-async/83/member/18/topik/51/show-aktivitas 

Nordquist, Richard. 2019. The Definition of Listening and How to Do It Well. https://www.thoughtco.com/listening-communication-term-1691247

Novorésumé ApS. 2022. 7 Tips to Improve Your Active Listening Skills [With Examples]. https://novoresume.com/career-blog/active-listening 

Silver Delta. 2022. 5 Benefits of Being a Great Listener. http://silverdelta.co.nz/blog/5-benefits-of-being-a-great-listener/