5 Cara Membuat Hidup Kamu Lebih Mudah dengan Microsoft Excel

5 Cara Membuat Hidup Kamu Lebih Mudah dengan Microsoft Excel

Kemajuan teknologi telah membuat banyak perubahan besar dalam hidup setiap orang. Sebab kecanggihan teknologi di masa kini memaksa manusia untuk bisa mengikuti perkembangan zaman yang sangat cepat, khususnya dalam hal keahlian di bidang teknologi.

Baik di dunia kerja, sekolah, maupun kehidupan sehari-hari, kebutuhan akan keahlian teknologi yang mumpuni menjadi sangat dibutuhkan. Salah satu teknologi yang sering digunakan sehari-hari untuk berbagai kebutuhan adalah Microsoft Excel.

Microsoft Excel adalah salah satu tools yang berfungsi untuk mengolah dan memproses data secara rinci lewat rumus atau formula tertentu. Dengan menguasai tools ini, kamu akan mendapatkan kemudahan dalam menjalankan berbagai aktivitas sehari-hari. Terlebih lagi Microsoft Excel kerap digunakan oleh mahasiswa di berbagai jurusan, seperti akuntansi, keuangan, pajak, dan sebagainya. 

Penasaran bagaimana cara Excel dapat memudahkan hidup kamu? Yuk, simak ulasan berikut untuk mendapatkan informasi lebih lanjut!

1. Pengelolaan Keuangan agar Lebih Rapi dan Efisien

Microsoft Excel dapat membantumu membuat perencanaan dan pengelolaan keuangan sehari-hari dengan lebih rapi dan efisien, lho!

Apalagi jika kamu ingin lebih berhemat, maka tools ini cocok digunakan untuk membantumu menyusun budget dan memantau setiap pengeluaran harian kamu. Bukan hanya itu saja, sebagai pengguna kamu juga dapat memanfaatkan berbagai rumus Excel untuk membuat tabel budgeting yang rapi di laptop atau PC kamu.

Misalnya rumus SUM untuk menghitung pengurangan dan penambahan pengeluaran serta rumus SUMIF untuk menambahkan sejumlah angka pada kriteria tertentu di tabel budgeting kamu.

Makanya, jika kamu memiliki keahlian dan tahu betul cara mengelompokkan data di Excel dengan rumus tertentu, maka tool besutan Micorosoft ini tentunya akan sangat membantu dan mempermudah pekerjaan sehari-hari. Bukan hanya dalam rumah tangga, tetapi juga perkantoran.

2. Manajemen Waktu yang Lebih Baik

Selain dapat digunakan untuk kebutuhan perencanaan dan pengelolaan keuangan, Excel juga bisa digunakan untuk membantumu dalam mengelola waktu setiap harinya. 

Misalnya, kamu bisa membuat timetable yang berisi daftar kegiatan setiap harinya. Kelompokkan kegiatan yang harus dilakukan secara konsisten dan harus dikurangi intensitasnya apabila berpengaruh terhadap produktivitas.

Selain itu, kamu juga dapat membuat kalender bulanan guna memudahkanmu dalam melihat gambaran besar aktivitas yang kamu jalankan tiap bulannya, termasuk tanggal-tanggal penting. Misalnya tanggal menghadiri pesta pernikahan, tanggal deadline pekerjaan, dan sebagainya. 

Cara ini cukup efektif bagi kamu yang tidak begitu suka menggunakan physical planner. Tanpa perlu mengeluarkan biaya apapun, kamu bisa dengan mudah mengatur jadwal kegiatan di Microsoft Excel sehingga lebih praktis dan terencana secara rinci.

3. Mengukur Performa Bisnis agar Menjadi lebih Mudah

Bagi kamu yang sedang menjalankan atau memiliki bisnis tertentu, Microsoft Excel bisa menjadi tools yang penting untuk memantau arus keuangan, menghitung laba rugi, dan melakukan kegiatan yang berkaitan dengan keuangan juga modal usaha.

Seperti yang diketahui bersama kalau Microsoft Excel seringkali digunakan untuk berbagai hal yang berkaitan dengan bisnis atau usaha seseorang, tak peduli mau kecil atau pun besar. Misalnya saja untuk kebutuhan information management, sales directory, dan customer data. Selain itu, tool ini dapat mempermudah kamu dalam mengelola bisnis dari segi administrasi. 

Dengan menggunakan rumus-rumus simpel saja, kamu bisa membuat tabel yang nantinya dapat digunakan untuk memantau pengeluaran invoice, jumlah revenue yang masuk, hingga data-data terkait review pelanggan atas barang atau jasa yang ditawarkan oleh bisnismu. Tentunya, data-data ini akan sangat bermanfaat bagi perusahaan sebagai acuan  dalam mengembangkan bisnis ke depannya. Terutama merencanakan keuangan di masa depan.

4. Penyimpanan Arsip Kontak-Kontak Penting agar Lebih Terjaga

Saat ini, hampir semua orang memiliki dan menggunakan smartphone setiap hari. Berbagai informasi pribadi yang penting kebanyakan disimpan di dalam handphone, misalnya seperti daftar kontak penting.

Meski begitu, menyimpan data kontak penting di handphone rawan hilang, lho. Apalagi jika kamu suka bergonta-ganti handphone dalam waktu yang relatif singkat sehingga harus sering memindahkan data ke perangkat lain. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk memiliki tempat penyimpanan data selain handphone yang rapi dan keamanannya terjamin, seperti Microsoft Excel.

Nah, keberadaan Microsoft Excel sebenarnya dapat membantumu untuk membuat rekapan atau database dari seluruh kontak informasi yang ada di handphone kamu. Dengan demikian, kamu tidak perlu lagi merasa khawatir akan data-data yang mungkin hilang atau terhapus di handphone. Selain itu, keamanan data juga lebih terjamin karena kamu dapat menggunakan fitur ‘protect sheets’ dan ‘passwords  untuk melindungi data pribadi.

5. Kolaborasi dan Integrasi agar Pekerjaan Kian Mudah

Kemudahan lainnya yang bisa kamu rasakan adalah Microsoft Excel dapat dioptimalkan dengan kolaborasi tim secara secara online melalui OneDrive atau SharePoint, yang tentu saja sangat membantu fleksibilitas beberapa orang yang bekerja pada satu file secara bersamaan.

Fungsi ini sangat penting bagi kamu yang sedang menjalankan proyek tim dalam bisnis dan mempermudah kehidupan sehari-hari, misalnya saat mengelola tugas bersama keluarga atau kelompok hingga rekan bisnis sekali pun.

Excel pun kini dipandang sebagai salah satu alat yang sangat fleksibel dan kuat, baik dalam bisnis maupun kehidupan sehari-hari, dengan berbagai manfaat dari pengelolaan data hingga perencanaan keuangan.

Jadi, bagi kamu yang ingin mahir menguasai formula atau rumus-rumus tersembunyi Microsoft Excel, cobalah untuk mendaftar kursus Excel online bersertifikat yang ada di Indonesia. Salah satunya di Future Skills!

Tertarik untuk belajar excel secara gratis? Ikuti Kelas Online Memahami Penggunaan Microsoft Excel untuk Mengelola Pendataan di Future Skills sekarang!